Langkah-Langkah Membuat Website Gratis dan Mudah untuk Pemula dengan Hostinger
Wednesday, 5 December 2018
Add Comment
Bagaimana cara atau langkah-langkah membuat website? Apakah dalam membuat website membutuhkan biaya? Dan apakah membuat website itu mudah? Semua pertanyaan tersebut kerap kali terbenak di pikiran para pemula, termasuk saya ketika itu. Dan jawabannya adalah langkah-langkah membuat website secara gratis tentunya dapat dilakukan dengan mudah untuk pemula yang akan terjun dalam dunia website. Dan kabar baiknya, melalui artikel ini Salam Tekno akan kupas tuntas hal tersebut.
Buat website gratis selamanya yang saya jelaskan ini memanfaatkan salah satu web hosting Indonesia yang menawarkan paket hosting gratis, yaitu Hostinger. Hostinger ini merupakan situs penyedia layanan hosting terbaik yang sudah banyak para blogger profesional yang memakai dan merekomendasikannya untuk Anda dalam membuat website.
Bagi Anda yang latar belakang pendidikannya bukan dari Web Programming tentu tidak memiliki pengetahuan apapun mengenai pembuatan website. Untuk itulah saya rekomendasikan Hostinger, karena dengan Hostinger ini Anda akan dapat membuat website secara mudah tanpa harus menguasai kode-kode HTML terlebih dahulu. Menarik sekali bukan?
Baca juga: Cara membuat akun VK (VKontakte)
Lalu bagaimanakah cara membuat website gratis dan mudah untuk pemula melalui Hostinger ini? Simak dan ikuti tutorialnya berikut ini.
Cara Membuat Website Gratis dan Mudah untuk Pemula
# Peralatan
- Siapkan sebuah laptop. Selain laptop, apakah cara membuat website gratis lewat hp bisa dilakukan? Jawabannya bisa. Akan tetapi, akan lebih nyaman jika menggunakan laptop.
- Koneksi internet. Usahakan koneksi internet yang Anda miliki kencang dan stabil agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan ketika dalam proses membuat website.
- Pasang peramban web (browser), bisa Google Chrome, Mozilla Firefox, dan sebagainya.
# Langkah-Langkah Membuat Website
Cara membuat website gratis di internet pertama silakan kunjungi tautan https://id.000webhost.com melalui web browser Anda. Setelah situs terbuka, klik Daftar Gratis.
Isikkan form pendaftaran yang ada dengan mengisi Email, Password, dan Nama Website yang akan Anda buat. Setelah semua terisi, klik Dapatkan Hosting Gratis.
Periksa kotak masuk email Anda dan buka email verifikasi yang dikirim dari 000webhost.com. Klik Verifikasi email.
Tunggu proses verifikasi email berlangsung. Segera klik tombol bertuliskan Buat website pertama Anda ketika email telah berhasil diverifikasi.
Pilihlah alasan mengapa Anda mendaftar di 000webhost. Pilih saja "I want to build a blog or personal website", setelah itu klik Selanjutnya.
Langkah membuat website selanjutnya adalah menentukan nama domain (website) dan juga Passwordnya. Klik Buat setelah Anda selesai mengisi.
Website yang telah dibuat tadi akan tampil di daftar website Anda. Apakah proses pembuatan website selesai sampai sini? Belum, justru pembuatan website yang sebenarnya baru akan dimulai. Klik pada nama website yang baru Anda buat.
Terdapat tiga fitur pembuatan website yang disediakan Hostinger. Anda dapat membuat website langsung di Hostinger dengan Website Builder, membuat website menggunakan Wordpress, atau cara membuat website dengan html melalui fitur unggah website yang telah dibuat secara offline. Bagi Anda seorang pemula, lebih baik Anda menginstal dan menggunakan Wordpress dalam pembuatan website Anda. Klik Instal Sekarang.
Isilah informasi yang dibutuhkan untuk menginstall Wordpress. Admin username dan Admin password ini harus Anda ingat, karena keduanya ini digunakan untuk login pada dashboard Wordpress nanti. Klik Instal.
Tunggu proses penginstalan Wordpress, biasanya hal ini memakan waktu hingga 60 detik. Setelah Wordpress telah siap, saatnya untuk mengkonfigurasi website Anda. Klik Go to configuration page.
Masuklah dengan mengisikan Nama Pengguna dan Sandi yang telah Anda pilih untuk menginstal Wordpress tadi.
Sampai disini seharusnya Anda sudah bisa membuat website sendiri gratis dari google. Untuk mengubah tampilan website Anda menjadi menarik dilihat, Anda bisa coba untuk menerapkan tema yang tersedia di Wordpress. Caranya klik Tampilan dan pilih Tema.
Pilihlah tema yang tersedia disana. Anda bisa langsung mengaktifkan tema atau melihat pratinjaunya terlebih dahulu. Anda juga bisa menambahkan tema baru jika dirasa tidak ada tema yang menarik bagi Anda.
Untuk membuat pos atau artikel caranya klik Pos dan pilih Tambah Baru.
Mulailah menulis artikel Anda dan klik Terbitkan jika sudah rampung.
Langkah membuat website terakhir, kunjungilah website Anda untuk mengecek tampilan dan artikel yang telah Anda buat tadi.
Perlu diketahui, di akhir nama domain dari website Anda terdapat .000webhostapp.com. Ini artinya website Anda adalah subdomain dari website 000webhostapp.com. Lalu, bagaimana cara membuat website dengan domain sendiri? Hal ini akan saya jelaskan pada artikel selanjutnya.
Baca juga: Cara download game PPSSPP
Demikianlah artikel ini mengenai langkah-langkah membuat website gratis dan mudah untuk pemula dengan Hostinger. Anda boleh membagikan artikel ini jika dirasa bermanfaat bagi Anda dan orang lain. Jika ada pertanyaan, saran, maupun kritik yang membangun silakan tinggalkan melalui kolom komentar di bawah. Terima kasih.
0 Response to "Langkah-Langkah Membuat Website Gratis dan Mudah untuk Pemula dengan Hostinger"
Post a Comment