Cara Download YouTube Go Versi Terbaru untuk Android dan PC
Tuesday, 21 January 2020
Add Comment
Bagaimana cara download YouTube Go versi terbaru di Android maupun PC? Jika Anda kebetulan sedang mempertanyakan yang sama, maka Anda bisa menemukan jawaban sekaligus tutorial dari pertanyaan tersebut melalui artikel Salam Tekno yang sedang Anda kunjungi sekarang ini.
Kita semua tahu bahwa YouTube Go adalah sebuah aplikasi Android yang dapat menghemat pemakaian data internet ketika kita sedang streaming video.
Selain itu, aplikasi resmi buatan YouTube ini juga memiliki fitur-fitur menarik lainnya seperti mengunduh video dan menyimpannya ke galeri, mengirim dan menerima video ke dan dari ponsel lain via bluetooth, dan lain sebagainya. Baca: Cara download mp3 dari YouTube
Oleh karena itu, bagi kita yang hobinya streaming video atau film namun ingin juga menghemat kuota internet, maka YouTube Go ini bisa menjadi sebuah solusi untuk kita gunakan.
Sebelum dapat digunakan, tentunya kita harus mengunduh aplikasi YouTube Go ini untuk dipasang di smartphone Android kita. Mari kita pelajari bagaimana cara download YouTube Go tersebut berikut ini.
Cara Download YouTube Go Versi Terbaru
Ada dua cara untuk download YouTube Go versi terbaru tergantung di perangkat mana kita akan memasang dan menggunakannya, apakah pada Android ataukah PC/komputer/laptop.
Bagaimana dengan perangkat iOS atau iPhone sendiri? Untuk saat ini, YouTube Go belum dirilis untuk perangkat iOS karena masih tidak bisa kita temukan pada App Store. Mungkin kalau nanti sudah dirilis, akan saya update artikel ini dengan menambahkan cara download YouTube Go di iPhone.
Cara Download YouTube Go di Android
YouTube Go untuk perangkat Android telah hadir pada layanan Google Play Store. Oleh karena itu, silahkan Anda buka layanan tersebut di Android Anda kemudian carilah aplikasi YouTube Go pada kotak penelusurannya.
Setelah Anda menemukan aplikasi YouTube Go, pilih dan buka aplikasi tersebut, kemudian ketuk tombol Instal.
Setelah itu, pengunduhan YouTube Go akan berjalan dan akan secara otomatis terinstal pada smartphone Android Anda.
2. Cara Download YouTube Go di PC
Perlu kita ketahui, saat ini YouTube Go juga masih belum merilis versi khususnya untuk perangkat PC atau laptop. Meskipun begitu, bukan berarti kita tidak dapat menggunakan aplikasi YouTube Go ini di PC kita ya!
Dengan menggunakan program emulator seperti Nox, Bluestacks, Andy, dan sebagainya, kita dapat menjalankan aplikasi YouTube Go dengan baik pada komputer atau laptop kita. Dengan catatan, kita harus mempunyai file Apk dari YouTube Go ini.
Untuk mendownload file Apk YouTube Go di laptop, kita bisa mengunjungi website Google Play Store dengan browser Chrome, temukan aplikasi YouTube Go, dan salin link atau tautan YouTube Go pada website Google Play Store tersebut.
Kemudian, kita tempelkan (paste) link tersebut pada situs generate Apk downloader bernama Evozi, maka Apk YouTube Go sudah bisa kita dapatkan.
Untuk tutorial selengkapnya, Anda bisa mengunjungi cara download Free Fire di laptop pada artikel sebelumnya karena langkah-langkah dan pembahasannya sama saja.
Itulah jawaban sekaligus tutorial dari pertanyaan bagaimana cara download YouTube Go versi terbaru untuk Android dan PC di atas, sangat mudah sekali bukan? Terus ikuti untuk mendapatkan tutorial menarik lainnya ya. Sekian dan terima kasih.
0 Response to "Cara Download YouTube Go Versi Terbaru untuk Android dan PC"
Post a Comment